Compass mampu membuka mata orang Indonesia tentang sepatu buatan dalam negeri
“Sepatu Compass”, sepatu yang sudah berdiri sejak tahun 1998 kembali dikejar oleh masyarakat Indonesia lagi di beberapa waktu ini. Tentu saja, siapa yang tidak kenal dengan sepatu yang sering habis diserbu orang hanya dalam waktu dibawah 2 jam? Terbukti jelas, sepatu kolaborasinya dengan Brian Notodihardjo, “Compass Bravo”, ludes habis terjual hanya dalam durasi 1,5 jam pada event Jakarta Sneakers Day. Hal yang lebih unik lagi adalah penjualan sepatu “Gazelle Red Gum” pada tanggal 13 April 2019. Ketika Sepatu Compass merilis “Gazelle Red Gum”, hanya dalam waktu 3 menit sepatu tersebut habis terjual. Luar biasa bukan? Kualitas dari Sepatu Compass pun sudah diakui oleh banyak orang termasuk kalangan influencer. Mulai dari Den Dimas, seorang Moto Vlogger, sampai Yoshi Setyawan sebagai Fashion Influencer sudah menggunakan Sepatu Compass di keseharian mereka. Selain dari kualitas hebat yang mereka produksi, Sepatu Compass juga dikenal dengan harga sepatu mereka yang sangat murah diban...